Sebelum menjabat sebagai Kapolres Pematang Siantar, Sah Udur dipercaya sebagai Kasubdit Regident Ditlantas Polda Sumut. Sebelumnya, ia bertugas di Bidang SDM Polda Sumut. Penunjukannya sebagai Kapolres Pematangsiantar tertuang dalam surat telegram Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ST 489/III/Kep./2025 tertanggal 12 Maret 2025.
Penunjukan Sah Udur Sitinjak sebagai Kapolres Pematang Siantar menjadi sorotan karena untuk pertama kalinya Polres Pematang Siantar dipimpin oleh seorang Polwan. Sah Udur menggantikan AKBP Yogen Heroes Baruno yang dimutasi sebagai Kasubbagbankuminter Bagjatranin Set NCB Interpol Indonesia Divhubinter Polri.
Kisah Sah Udur Sitinjak adalah inspirasi bagi banyak orang, terutama bagi para wanita. Ia membuktikan bahwa dengan kerja keras, dedikasi, dan keberanian untuk bermimpi, semua orang dapat meraih kesuksesan, tanpa memandang latar belakang keluarga atau jenis kelamin.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait