PEMATANGSIANTAR, iNewsMedan.id - Semangat sportivitas dan kebersamaan mewarnai pembukaan Turnamen Bola Voli Antar Pelajar di Mako Kompi 2 Batalyon B Sat Brimob Polda Sumut, Pematangsiantar, pada Senin (20/10/2025).
Acara ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Korps Brimob Polri Tahun 2025.
Upacara pembukaan dipimpin oleh Danyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sumut, Kompol Bima Anggalaksana, S.I.K., M.I.K., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari unsur Forkopimda Kota Pematangsiantar serta sejumlah pejabat penting lainnya, termasuk Asisten 2 Walikota Pematangsiantar, Kasrem 022/PT, dan perwakilan dari Polres/Dandim setempat.
Ketua Panitia Pelaksana, Akp Laurensius Siahaan, S.H., yang juga merupakan Komandan Kompi 2 Yon B, memastikan acara berjalan lancar.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait