LANGKAT, iNewsMedan.id - Dalam rangka memberikan edukasi untuk masyarakat, sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Ustaz Sahabat (Usbat) Ganjar Sumatera Utara (Sumut) menggelar pelatihan dan praktik mandi janabah atau junub.
Pelatihan dan praktik mandi junub itu diadakan bersama Majelis Ta'lim Nurul Falaq dan masyarakat di Dusun Purwodadi, Desa Jati Sari, Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara pada Minggu (25/6/2023) siang.
Muhammad Rizki, Koordinator Daerah Usbat Ganjar Kabupaten Langkat mengatakan kegiatan itu dilakukan untuk memberikan pemahaman ke masyarakat ihwal mandi junub yang baik dan benar menurut ajaran Islam.
"Kegiatan kami hari ini melaksanakan bagaimana mempraktikkan mandi janabah atau mandi wajib yang biasa kita kenal ke masyarakat, agar masyarakat lebih memahami cara mandi janabah yang selama ini masih banyak dari jemaah yang belum paham," ujar Rizki di lokasi.
Dalam praktik secara langsung yang dilakukan, Usbat Ganjar memberikan pelajaran mulai dari jenis-jenis hadas besar dan hadas kecil, niat mandi junub, hingga bagian-bagian anggota tubuh yang wajib dibasuh.
Rizki memaparkan, edukasi ihwal mandi junub sangat penting diberikan kepada masyarakat lantaran kurangnya pemahaman. Oleh sebab itu, Usbat Ganjar melaksanakan pelatihan dan praktik mandi junub masyarakat lebih tercerahkan.
"Hal-hal dasar seperti ini yang paling penting dilakukan supaya masyarakat lebih paham bagaimana hal dasar yang dilakukan bisa dilaksanakan karena keseharian yang dilakukan adalah sebuah kewajiban untuk mendapatkan kesucian di dalam diri," jelas Rizki.
"Harapan kami ke depan bagaimana pelatihan-pelatihan tentang agama ini terus dilaksanakan untuk masyarakat yang bermanfaat bagi mereka," sambungnya.
Editor : Odi Siregar