get app
inews
Aa Read Next : Operasi Jagratara 2023, Kantor Imigrasi Medan: Untuk Menegakkan Kedaulatan dan Menjaga Kemananan

Sisihkan Uang Gaji, Kantor Imigrasi Medan Bagikan Paket Lebaran kepada Masyarakat 

Rabu, 12 April 2023 | 22:39 WIB
header img
Sisihkan Uang Gaji, Kantor Imigrasi Medan Bagikan Paket Lebaran kepada Masyarakat (ist)

MEDAN, iNewsMedan.id-  Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Medan menggelar bakti sosial dengan menyantuni puluhan anal yatim-piatu dan panti jompo di kantornya, Rabu (12/4). Santunan itu merupakan swadaya dari para pegawai kantor Imigrasi Medan

"Kegiatan hari ini adalah kami ingin berbakti sosial pada masyarakat disekitar Kantor Imigrasi Medan membantu mereka-mereka yang membutuhkan," kata Kepala Imigrasi Kelas 1 Khusus TPI Medan, Johanes Fanny Satria Cahya Aprianto usai acara santunan. 

Johanes mengatakan santunan itu berasal dari swadaya para pegawai yang disisipkan di bulan Ramadan.  Setelah terkumpul, rezeki itu dibagikan ke beberapa yayasan yatim-piatu dan panti jompo. 

"Jadi ini ada sebagian rezeki yang pegawai kami sisihkan khususnya di bulan baik, bulan suci ini untuk berbagi sesama kami. Hari ini kami mengundang tiga yayasan dari yayasan Muslim, yayasan Kristen plProtestan maupun yayasan Katolik. Anak-anak yatim dan panti jompo," ujar Johanes. 

Johanes menyampaikan kegiatan tersebut merupakan salah satu cara untuk menumbuhkan jiwa solidaritas para pegawai untuk membantu dengan sesama yang membutuhkan. 

"Kami ingin menumbuhkan jiwa solidaritas kepekaan sosial dari pegawai Kantor Imigrasi Medan untuk mau berbagi dengan sesama yang dibutuhkan. Mudah-mudahan ini menjadi amal baik kami di bulan suci yang baik ini dan juga bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan," sebut Johanes. 

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut