Ide Buat Masakan Korea yang Enak dan Mudah untuk Akhir Pekan, Simak Resepnya

5. Resep Pajeon
Bahan:
1 kentang (iris memanjang)
1 wortel (iris memanjang)
1 batang daun bawang (iris memanjang)
50 gr kucai (potong memanjang)
1 bawang bombai (iris)
1 cabai merah (iris serong)
Lada hitam bubuk (sesuai selera)
Adonan:
8 sdm tepung terigu
4 sdm maizena
1 butir telur
200 ml air
1 sdt kaldu ayam
1/2 sdt garam
1/2 sdt lada putih bubuk
Saus cocolan:
1 siung bawang putih (cincang)
1 cabai merah keriting (iris)
2 sdm kecap ikan
3 sdm kecap asin
1 sdm minyak wijen
3 sdm air
2 sdm cuka beras
2 1/2 sdm gula pasir
1 batang daun bawang (iris)
1 sdt wijen
Cara Membuat:
1. Potong secara memancang semua bahan sayur, sisihkan.
2. Campurkan semua bahan adonan basah, aduk hingga rata.
3. Masukkan semua kucai, kentang, wortel, daun bawang, bawang bombai yang sudah diiris ke dalam mangkuk, aduk rata.
4. Masukkan adonan basah ke dalam sayuran dan pastikan semua tercampur rata. Sisakan sedikit adonan basah untuk melekatkan cabai.
5. Panaskan wajan dan beri sedikit minyak. Lalu, tuang semua adonan. Taruh irisan cabai di atasnya lalu masak dengan api sedang. Di atas irisan cabai, tuangkan adonan basah supaya cabai menempel.
6. Setelah bagian bawah kering, balik pajeon dan masak hingga matang.
6. Untuk saus cocolan, campurkan semua bahan saus kemudian aduk rata.
7. Potong-potong Pajeon sesuai selera dan sajikan bersama saus cocolan. Selesai, Pajeon siap disantap!
6. Resep Sundubu Jjigae
Bahan:
1/2 tahu sutera ukuran sedang, potong kecil-kecil
2 cumi kecil, bisa diganti dengan seafood lain, atau daging apa saja
1 sosis
1 butir telur
1 sdm teri medan atau bisa teri apa saja
300 ml air
Bumbu pasta:
1 siung bawang putih
1/4 siung bawang bombai ukuran besar
1 batang daun pre atau daun bawang
2 sdt minyak goreng
1 sdt minyak wijen
3 sdt bubuk cabai
1 sdt kecap asin
1 sdt kecap ikan
1/2 sdt gula palm atau gula merah
1/2 sdt gula pasir
1/4 sdt kaldu bubuk
1/4 lada bubuk
Jeruk sambal atau jeruk nipis
Cara membuat:
1. Rebus teri bersama air hingga mendidih, kecilkan api, biarkan mendidih hingga 10 menit, angkat, saring, dan sisihkan.
2. Panaskan minyak goreng bersama minyak wijen, masukkan daun bawang, lalu cumi dan sosis, tumis hingga harum.
3. Masukkan cabai bubuk, aduk-aduk, jangan sampai gosong. Kemudian, masukkan kecap asin dan kecap ikan. Aduk sampai merata.
4. Masukkan gula aduk rata, angkat dan sisihkan.
5. Tuang 250 kaldu teri, masukkan pasta, aduk rata, lalu tahu, biarkan mendidih, disusul lada dan kaldu bubuk, kemudian aduk sampai merata.
6. Pecahkan telur, masak hingga putih telur set, cek rasa, bila ada kekurangan tambahkan hingga sesuai selera, angkat, kucuri jeruk sambal. Selesai!
Editor : Jafar Sembiring