Jaminan Sosial Lebih Dekat: BPJS Ketenagakerjaan Hadir Langsung di MPP Roadshow Medan Deli

Jafar Sembiring
Jaminan Sosial Lebih Dekat: BPJS Ketenagakerjaan Hadir Langsung di MPP Roadshow Medan Deli. Foto: Istimewa

MEDAN, iNewsMedan.id - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Medan Utara aktif berpartisipasi dalam Mall Pelayanan Publik (MPP) Roadshow yang digelar di Kecamatan Medan Deli pada Rabu, 23 Juli 2025. Kegiatan ini merupakan inisiatif Pemerintah Kota Medan di bawah kepemimpinan Wali Kota Rico Tri Putra Bayu Waas.

Kegiatan itu juga dikoordinasikan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), dengan tujuan meningkatkan kualitas pelayanan publik bagi warga Kota Medan.

MPP Roadshow, yang telah diluncurkan sejak Mei lalu, terus mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat. Di Medan Deli, antusiasme warga terlihat jelas sejak pagi hari, memadati Kantor Camat untuk mendapatkan berbagai layanan publik secara langsung dan terintegrasi.

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Medan Utara, Raden Harry Agung Cahya, menjelaskan bahwa kehadiran pihaknya dalam acara ini adalah wujud nyata kontribusi dalam memperluas jangkauan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan. 

Selain itu, kata Harry bahwa BPJS Ketenagakerjaan juga menyediakan layanan informasi dan aktivasi kepesertaan bagi pekerja di sektor formal maupun informal, termasuk pelaku usaha mikro dan pekerja rentan.

Editor : Jafar Sembiring

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network