Hasil Investigasi Dinas LHK Sumut, Yuliani: Ada Dugaan Perambahan Hutan di Lokasi Longsor Humbahas

Jafar
Kepala Dinas LHK Sumut, Yuliani Siregar. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Banjir bandang dan longsor yang terjadi di di Desa Simangulampe, Kecamatan Baktiraja, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) diduga adanya perambahan hutan atau illegal logging. Hal itu diketahui berdasarkan hasil penyelidikan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Sumatera Utara.

"Terkait investigasi, kami sudah menurunkan tim anggota kesatuan Polhut kita yang ada di KPH 13 Dolok Sanggul dan sudah berkoordinasi dengan aparat penegak hukum Polres Humbahas dan saat ini lagi proses penyidikan terkait masalah adanya di hulu dari pada lokasi banjir adanya penebangan di area lain yang masuk dalam kawasan hutan," kata Kepala Dinas LHK Sumut, Yuliani Siregar, Rabu (6/12/2023). 

Kata Yuliani, terjadinya banjir bandang dan longsor itu, bukan keseluruhan dipicu atau disebabkan karena ada perambahan. Tapi, faktor yang lain seperti curah hujan yang tinggi dan faktor iklim lainnya.

"Jadi ini, semua saling mendukung antara kesalahan dari pada manusianya sendiri, dan alamnya nyatu," ucapnya.


(Foto: Instagram/@dosmarb)

Yuliani menjelaskan dari penyelidikan anggotanya dengan langsung mengecek ke lokasi diduga tempat perambahan hutan tersebut. Hasilnya, ditemukan di lapangan, ada memang di hulunya ada penebangan pohon sekitar 10 hektare.

"Selanjutnya, di luar kawasan hutan ada sedikit masuk dalam kawasan hutan sekitar 15 hektare itu pun tidak ada izin dari kami," jelasnya.

Yuliani mengatakan pihaknya melakukan kordinasi dengan pihak kepolisian cukup baik. Termasuk, Dinas LHK Sumut diminta pihak kepolisian sebagai saksi ahli. 

"Tim kita juga melakukan pengawasan di sana. Yang menebang itu masih proses penyidikan oleh Polres Humbahas kemungkinan masyarakat setempat," ujar Yuliani. 

Yuliani menjelaskan bahwa di hulu juga terdapat, ada tebing-tebing yang curam dan bebatuan. Sehingga membuat kondisi di lokasi bencana alam itu, sangat memperihatinkan.

"Akibat gerusan air maka terjadilah banjir bandang ini. Dari mulai banjir bandang terjadi saya sudah perintah anggota yang di sana untuk, cek apa yang terjadi di lapangan," jelasnya.

Untuk diketahui, banjir bandang dan longsor terjadi di Kabupaten Humbahas ini, terjadi Jumat (1/12/2023) sekitar pukul 21.00 WIB. Dalam peristiwa itu dilaporkan dua orang tewas dan 10 masih hilang.

Selain itu, peristiwa tersebut juga mengakibatkan rumah milik 55 kepala keluarga mengalami kerusakan. 160 jiwa mengungsi di dua lokasi berada Kantor Camat Baktiraja, dan ke Gedung Serbaguna (GSG) HKBP Simanullang Sinambela. Selain itu, bencana alam ini, juga merusak Hotel Senior, Gereja, fasilitas umum hingga lahan pertanian.

Hingga saat ini tim SAR gabungan baik TNI/Polri dan masyarakat masih mencari korban yang masih hilang.

Editor : Odi Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network