MEDAN, iNewsMedan.id - Pada akhir pekan lalu, harga cabai merah di Kota Medan mengalami penurunan yang cukup tajam. Harga cabai merah sempat turun di kisaran Rp20.600 per kilogram. Namun, pada perdagangan awal pekan ini mencapai Rp28.000 per kilogram.
Namun, harga cabai rawit di Kota Medan juga terpantau stabil Rp24.000 per kilogram. Maka itu, secara keseluruhan harga cabai di sejumlah kota lain diluar Kota Medan seperti Gunung Sitoli, Pematang Siantar, Padang Sidempuan dan Sibolga juga terpantau stabil.
"Sehingga saya berkesimpulan bahwa harga cabai merah yang naik di Kota Medan hanya bersifat temporer," kata Pengamat Ekonomi Sumut, Rabu (16/11/2022).
Gunawan menuturkan, hal ini dikarenakan penurunan stok cabai di Kota Medan mengalami penurunan, dan berasal dari pasokan yang turun dari petani khususnya di wilayah Karo dan sekitarnya. Ini biasa karena saudara kita lebih banyak melakukan aktifitas ibadah di hari Minggu.
Bahkan, kenaikan harga cabai merah di Kota Medan ini juga tidak akan bertahan lama. Sejauh ini harga cabai di tingkat petani berada dalam rentang Rp9.000 hingga Rp13.000 per kilogram. Harga yang memang di bawah harga keekonomian cabai di tingkat petani.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait