Polsek Medan Timur Berantas Judi Tembak Ikan di Jalan Masjid Taufik

Jafar
Polsek Medan Timur berhasil memberantas praktik perjudian di Jalan Masjid Taufik, Kelurahan Tegal Rejo, Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Polsek Medan Timur berhasil memberantas praktik perjudian di Jalan Masjid Taufik, Kelurahan Tegal Rejo, Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan. Jumat (19/8/2022).

"Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat atas kerjasamanya ikut dalam memberantas perjudian dan narkoba dengan memberikan informasi ini," jelas Kapolsek Medan Timur, Kompol Rona Tambunan. Sabtu (20/8/2022).

Rona menyebut, bahwa pengerebekan dilakukan oleh personel Reskrim Polsek Medan Timur, di rumah milik warga yang diduga dijadikan lokasi perjudian tembak ikan. Sambung Rona, hal itu bermula dari laporan masyarakat sekitar yang curiga dengan adanya kegiatan praktik perjudian di rumah warga tersebut.

"Warga ada mengirim pesan WhatsApp kepada saya itu menginformasikan kalau ada rumah di pemukiman padat penduduk di Jalan Mesjid Taufik Gang Sarjana B di duga dijadikan lokasi perjudian," ungkap Rona.

Alhasil, kata Rona, unit Reskrim Polsek Medan Timur berhasil menemukan 5 unit mesin judi tembak ikan dari dalam rumah tersebut.

"Dari penggerebekan tersebut, petugas berhasil menemukan dan menyita 5 unit mesin judi tembak ikan," jelasnya.

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network