Tak Memungut Biaya, Aipda Nasaruddin Dirikan Rumah Mengaji di Asahan, Ini Sosoknya

Ulil Amri
Polisi di Asahan Jadi Guru hingga Dirikan Rumah Mengaji Gratis untuk Anak-Anak (Foto: iNews/Ulil Amri)

ASAHAN, iNews.id - Personel Bhabinkamtibmas, Aipda Nasaruddin Hasibuan, merupakan sosok pengayom di wilayah tugasnya. Terbukti, Nasaruddin menjadi guru hingga mendirikan rumah mengaji untuk anak sekitar.

Aipda Nasaruddin Hasibuan sejatinya bertugas di kantor pos pelayanan Meranti, Polsek Kota Kisaran, Polres Asahan. Sejak tahun 2015, dia ditugaskan di wilayah Kecamatan Meranti ini sebagai bhabinkamtibmas desa.

Melayani, mengayomi dan menjaga keamanan serta kenyamanan warga merupakan tugas pokok baginya. Namun disetiap lepas jam bekerja, Aipda Nasaruddin menyempat kan mengajarkan anak-anak desa meranti untuk mengaji.

"Awalnya banyak anak-anak yang main di depan musala. Dari sini saya ingin bangun tempat mengaji agar anak-anak ini bisa mendapatkan pelajar yang baik," ucapnya, Rabu (29/6/2022).

Aipda Nasaruddin dibantu warga lainnya mendirikan rumah belajar mengaji bagi anak usia dini. Dia pun tidak memungut biaya kepada anak-anak yang mau belajar mengaji. Hal ini dilakukan agar  dapat menambah ilmu keagamaan bagi anak untuk menjadi lebih baik.

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network