get app
inews
Aa Read Next : 3.009 Personil PLN Siap Jaga Kehandalan Pasokan Listrik Selama Perayaan Idul Fitri

Unik, Wisatawan Bisa Rebus Telur Bagai Memancing Ikan di Objek Wisata Legenda Sampuraga Madina

Jum'at, 06 Mei 2022 | 12:35 WIB
header img
Wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Legenda Sampuraga, Madina. (Foto: iNews/Liansah Rangkuti)

Setelahnya, dia melanjutkan perjalanan ke sebuah desa yang bernama Sirambas. Saat itu Desa Sirambas dipimpin seorang raja bernama Silanjang dengan nama Kerajaan Silancang.

Di Sirambas, Sampuraga bekerja keras hingga usahanya berhasil dan dia menjadi salah satu orang yang terpandang. Melihat hal itu sang raja memiliki niat untuk menjodohkan Sampuraga dengan putri kesayangannya.

Sampuraga sangat senang dengan kabar tersebut dan akhirnya resmi meminang putri Raja Silanjang. Pernikahan itu pun dihelat dengan meriah dan kabarnya tersebar ke penjuru wilayah hingga ke telinga sang ibu.

Ibu Sampuraga yang tidak percaya anaknya bisa meminang putri raja bergegas datang ke Silancang. Namun hal yang terjadi tak seindah yang diharapkan karena Sampuraga justru tidak mengakui keberadaan sang ibu.

Sampuraga terlalu malu dengan keluarga sang istri karena melihat ibunya yang renta hadir dengan kondisi memprihatinkan, miskin dan kurus. Seketika Sampuraga mengusir sang ibu, sambil berkata kepada semua orang bahwa ibu kandungnya telah meninggal dunia.

Editor : Jafar Sembiring

Follow Berita iNews Medan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut