10 Daerah dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia, Ada Batang hingga Brebes

JAKARTA, iNewsMedan.id - Badan Pusat Statistik (BPS) baru-baru ini menerbitkan data mengenai tingkat konsumsi gorengan di berbagai daerah di Indonesia. Data tersebut menunjukkan 10 kabupaten/kota dengan tingkat konsumsi gorengan tertinggi.
Data BPS terkait daerah kecanduan makan gorengan tersebut tertuang dalam laporan berjudul 'Rata-rata Konsumsi Per Kapita Seminggu Menurut Kelompok Makanan dan Minuman Jadi Per Kabupaten/Kota (Satuan Komoditas), 2024'.
Menurut data yang diperoleh iNews.id, laporan BPS ini terakhir diperbarui pada Januari 2025. Sejatinya, ada delapan makanan dan minuman yang dijadikan indikator survei. Kedelapan makanan dan minuman itu antara lain:
- Makanan dan minuman jadi
- Roti tawar
- Roti manis, roti lainnya
- Kue kering, biskuit, semprong
- Kue basah (kue lapis, bika ambon, lemper, dan lainnya)
- Makanan gorengan (tahu, tempe, bakwan, pisang goreng)
- Makanan gorengan
- Bubur kacang hijau
Nah, dari data tersebut, diketahui bahwa ada 10 kabupaten/kota yang tingkat konsumsi makanan gorengan tinggi. Daerah mana saja?
1. Batang (5,69%)
2. Indramayu (5,2%)
3. Kota Pekalongan (5,11%)
4. Pemalang (5,01%)
5. Pekalongan (4,95%)
6. Majalengka (4,94%)
7. Nagan Raya (4,92%)
8. Bener Meriah (4,84%)
9. Padang Lawas (4,84%)
10.Brebes (4,62%)
Editor : Jafar Sembiring