"Bawaslu tugasnya sebagai pengawas, melakukan pengawasan. Kami harap, apa yang menjadi aturan-aturan dalam Pemilu bisa disampaikan secara luas dan massif. Dengan begitu, mudah-mudahan masyarakat juga memahami apa yang sebenarnya menjadi esensi Pemilu," ungkapnya.
Terakhir, Bobby Nasution berharap, nantinya masyarakat dapat menyambut pesta demokrasi dengan damai dan saling menghargai pilihan masing-masing. "Kita ciptakan bersama iklim pemilu yang damai di Kota Medan," ujarnya.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Kota Medan David Reynold yang datang bersama komisioner lain minta kolaborasi Pemko Medan dalam mendukung netralitas ASN saat pemilu. "Kami siap bangun kolaborasi dengan jajaran yang ada terkait sosialisasi dan edukasi aturan dalam pemilu," bilang David.
Editor : Odi Siregar