get app
inews
Aa Read Next : Operasi Jagratara 2023, Kantor Imigrasi Medan: Untuk Menegakkan Kedaulatan dan Menjaga Kemananan

Layanan Smart Eazy Passport Mempermudah Karyawan PT Herfinta Dalam Pengurusan Paspor

Rabu, 31 Mei 2023 | 21:45 WIB
header img
Layanan Smart Eazy Passport Mempermudah Karyawan PT Herfinta Dalam Pengurusan Paspor. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Medan kembali menggelar Layanan Smart Eazy Passport kepada karyawan PT Herfinta Farm And Plantation yang akan melaksanakan kegiatan family gathering ke Malaysia. Kamis (31/5/2023).

Dengan terlaksananya Layanan Smart Eazy Passport ini dapat memudahkan para karyawan dan keluarga dalam pengurusan paspor. Sehingga, rencana kegiatan family gathering dapat berjalan dengan lancar.

Tahun 2022 yang lalu, Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Medan telah meluncurkan inovasi Layanan Smart Eazy Passport sebagai salah satu wujud praktik baik layanan kepada masyarakat.

Layanan Smart Eazy Passport ini dilakukan di tempat pemohon langsung dengan tujuan untuk mempermudah pemohon dalam hal mendapatkan paspor dengan cara yang lebih efisien dan praktis.

Sebanyak 67 karyawan dan keluarga PT Herfinta Farm and Plantation yang berlokasi di jalan Kapten Maulana Lubis No 9 Medan Petisah telah terlayani dalam Layanan Smart Eazy Passport kali ini.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Kantor Imigrasi Medan yang telah menyelenggarakan Layanan Smart Eazy Passport ini dan kami sangat terbantu dengan adanya layanan ini," ungkap Mario Manese, selaku Direktur Operasional PT Durio Indigo Herfinta Group.

Editor : Odi Siregar

Follow Berita iNews Medan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut