get app
inews
Aa Read Next : Lagi, PSDKP Belawan Tangkap Kapal Ikan Asing Berbendera Malaysia Curi Ikan di Selat Malaka

Mengenal Pemilik Toko Ritel MR DIY, Ternyata Kakak-Adik Asal Malaysia

Senin, 29 Mei 2023 | 10:00 WIB
header img
Toko ritel MR DIY. (Foto: MNC Media)

Setelah mengalami jatuh bangun, kedua bersaudara itu sukses mengembangkan tokonya hingga hadir di berbagai pusat perbelanjaan, di antaranya di AEON, Giant, dan Tesco.

Tidak hanya di Malaysia, MR DIY pada akhirnya berkembang ke sejumlah negara, termasuk Indonesia. Dan tak hanya toko fisik, MR DIY memiliki situs e-commerce sendiri yang diluncurkan pada 2017.

Setahun kemudian, perusahaan meluncurkan lini usaha baru, yaitu MR TOY dan MR DOLLAR. Dalam jangka waktu 4 tahun, MR DIY membuka gerai baru dengan konsep MR DIY Express yang dipromosikan dan diklaim memiliki layanan yang lebih cepat dan lebih mudah diakses.

Pada 2020, MR DIY mencatatkan saham di Bursa Malaysia, dengan nilai kapitalisasi pasar sebesar 10 miliar ringgit Malaysia. Kemudian pada 2021, MR DIY meluncurkan toko dengan konsep yang lebih luas dan lengkap, dengan nama MR DIY PLUS.

Dengan kesuksesannya di dalam dan luar negeri, MR DIY meraih sejumlah penghargaan, termasuk World Branding Awards dan Frost & Sullivan. Sementara berdasarkan data Forbes, kedua bersaudara ini pada tahun lalu memiliki kekayaan bersih sebesar 2,4 miliar atau setara Rp35,4 triliun.

Itulah kisah sukses pemilik MR DIY, yang merupakan toko ritel asal Malaysia. 

Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul Kisah Sukses Pemilik MR DIY Ternyata Kakak-Adik Asal Malaysia

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut