LIVERPOOL, iNewsMedan.id - Liverpool berhasil menang atas Manchester United dengan skor 7-0 dalam laga lanjutan Liga Inggris 2022-2023.
Pertandingan akbar tersebut sendiri digelar di Stadion Anfield, Minggu (5/3/2023) malam WIB. Tak ada yang menduga bahwa Liverpool akan menang dengan skor telak.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Liverpool dan Manchester United sebenarnya bermain sama kuat di awal babak pertama. Kedua tim terlihat saling jual beli serangan. Permainan terbuka juga diperlihatkan oleh kedua tim.
Setan Merah beberapa kali membahayakan gawang yang dijaga oleh Alisson lewat tandukkan Bruno Fernandes yang sedikit melebar, serta gol Casemiro yang dianulir karena dirinya sudah berada di zona offside.
Terlihat sedikit di atas angin, Manchester United mulai diunggulkan di pertengahan babak pertama. Hingga akhirnya masuk penghujung babak pertama.
Tepatnya di menit 43, di mana Cody Gakpo memecah kebuntuan dalam pertandingan ini. Gerakan badannya di sisi kiri lapangan mampu mengecoh Raphael Varane, kemudian ia melepaskan tendangan ke arah tiang jauh. 1-0 untuk Liverpool saat jeda turun minum.
Babak Kedua
Di babak kedua, Liverpool semakin menggila. Kepercayaan diri para pemain juga meningkat drastis. Babak kedua baru berjalan 2 menit, Darwin Nunez menggandakan keunggulan The Reds.
Menit 50, Gakpo lagi-lagi menjadi momok bagi pertahanan tim asuhan Erik ten Hag tersebut. Umpan dari Mohamed Salah mampu diteruskan dengan baik olehnya, dengan melakukan tembakan chip.
16 menit berselang, Salah tak puas hanya mencatatkan assist. Ia pun ikut menyumbang gol lewat sepakan kerasnya.
Darwin Nunez merubah keunggulan Liverpool menjadi 5-0 di menit 75. Manchester United semakin tenggelam dalam keterpurukan, sebelum akhirnya Salah kembali mencetak gol di menit 83, mengubah skor menjadi 6-0.
Pesta gol Liverpool kemudian ditutup oleh Roberto Firmino di menit 88. Masuk di babak kedua, pemain asal Brasil tersebut mengubah skor menjadi 7-0.
Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3): Alisson (PG); Alexander-Arnold, Konate, Van Dijk, Robertson; Elliot, Fabinho, Henderson; Salah, Gakpo, Nunez
Pelatih: Jurgen Klopp
Manchester United (4-2-3-1): De Gea (PG); Shaw, Martinez, Varane, Dalot; Fred, Casemiro; Bruno Fernandes, Weghorst, Antony; Marcus Rashford
Pelatih: Erik ten Hag
Artikel ini telah terbit di halaman Sportstars.id dengan judul Hasil Liga Inggris 2022-2023: Liverpool Gulung Manchester United Tanpa Ampun
Editor : Odi Siregar