get app
inews
Aa Text
Read Next : Mahasiswi Pendiam Bunuh Diri Lompat dari Atas Gedung, Sempat Pelajari Cara Bunuh Diri di Internet

Kaum Milenial Harus Kreatif, Perusahaan Startup Indonesia Mampu Bersaing dengan Dunia Luar

Minggu, 03 Juli 2022 | 12:40 WIB
header img
Ilustrasi perusahaan startup. (Foto: dok iNews).

Sejalan dengan apa yang dikatan oleh Prof. Andi Faisal Bakti yang mendukung pemanfaatan teknologi untuk memberikan dampak positif, Sekretaris Program Magister Manajemen UIKA Bogor, DR. Awang Darmawan Putra, S.SOS.,MM, mengatakan bahwa pada era digital ini, transaksi jual-beli produk dapat dilakukan dalam genggaman jari yang berbasiskan jaringan elektronik atau yang biasa disebut E-commerce. Hal ini menciptakan peluang ekonomi baru bagi SDM untuk menjadi enterpreneur yang kedepannya diharapkan dapat memperluas lapangan pekerjaan. 

“ Indonesia diperkirakan memiliki pasar perdagangan online itu sebesar 5 milyar untuk perdagangan online formal, dan lebih dari 3 milyar untuk perdagangan online informal. Bayangkan saja, kita ini punya prospek yang luar biasa, dan ini harus kita tangkap gitu. Dan Indonesia diperkirakan memiliki 30 juta pembeli online pada tahun 2017, ini data 2017 ya, kita punya 30 juta pembeli, apalagi 2022 gitu, dimana kita mengalami proses pandemi, orang gak boleh keluar, sehingga otomatis semua pembeliannya itu melalui basis teknologi. Kemudian pada tahun 2025, ekonomi digital Indonesia diperkirakan mencapai 3.7 juta pekerjaan tambahan. Kemudian menghasilkan pertumbuhan pendapatan hingga 80% dan kemudian memberikan tambahan 2% per tahun dalam pertumbuhan PDB,"bebernya.

Lanjut Awang, dalam konteks investasi digital ekonomi di Indonesia ini, juga ada tantangannya, yaitu berupa cyber security, persaingan yang semakin ketat, pembangunan sumber daya manusia, ketersediaan akses internet yang mumpuni, dan regulasi yang belum mengikuti perkembangan zaman. "Indonesia perlu menjawab semua tantangan tersebut jika ingin lebih baik dalam memanfaatkan ekonomi digital,"sebutnya.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut