Proliga 2026: Sempat Memimpin, Medan Falcons Menyerah di Tangan Popsivo

Andika Rachmansyah
Medan Falcons. Foto: Instagram/@falconsvolleyball.id

PONTIANAK, iNewsMedan.id - Medan Falcons harus mengakui keunggulan Jakarta Popsivo Polwan setelah kalah telak tiga set langsung pada laga pembuka Proliga 2026

Bertanding di GOR Terpadu Ahmad Yani, Pontianak, Kamis (8/1/2026) sore, tim asuhan Marcos Sugiyama menyerah dengan skor 0-3 (20-25, 19-25, 14-25).

Meski kalah dalam tiga set langsung, Medan Falcons sebenarnya sempat memberikan perlawanan sengit di awal laga. Pada set pertama, kejar-mengejar angka terjadi hingga kedudukan 7-10.

Namun, kendali permainan mulai diambil alih oleh Popsivo Polwan yang terus memperlebar jarak hingga menutup set pertama dengan skor 20-25 untuk keunggulan tim lawan.

Memasuki set kedua, Medan Falcons tampil lebih agresif dan sempat memimpin jalannya pertandingan. Strategi serangan yang dibangun anak asuh Sugiyama berhasil membawa mereka unggul 16-14.

Editor : Jafar Sembiring

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network