BREAKING NEWS: KPK OTT Pegawai Pajak Kanwil Jakarta Utara

Ismail
KPK OTT Pegawai Pajak Kanwil Jakarta Utara. Foto: website kantor pajak DJP Jakarta Utara

JAKARTA, iNewsMedan.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar operasi tangkap tangan (OTT). Kali ini, penindakan dilakukan di wilayah Jakarta Utara dan menyeret delapan orang, termasuk pegawai pajak di lingkungan Kantor Wilayah Jakarta Utara.

Informasi tersebut dibenarkan langsung oleh Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo. Ia memastikan tim penindakan memang sedang bekerja di lapangan sejak Sabtu (10/1/2026).

"Konfirm, ada kegiatan di lapangan, di wilayah Jakarta," kata Budi sebagaimana dikutip dari iNews.id, Sabtu (10/1/2026).

Dalam operasi senyap tersebut, tim KPK tidak hanya mengamankan para pihak yang diduga terlibat, tetapi juga menyita sejumlah barang bukti yang kini tengah didalami. Delapan orang yang ditangkap langsung dibawa ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan intensif.

Budi menjelaskan, OTT ini berkaitan dengan dugaan tindak pidana korupsi yang melibatkan aparat pajak. Namun, KPK masih merahasiakan detail perkara, termasuk identitas lengkap para terduga dan konstruksi kasusnya.

"Dari kegiatan itu, Budi menyatakan telah menangkap delapan orang beserta barang bukti."

Editor : Ismail

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network