KON: Bicara Kesejahteraan Driver, Libatkan Komunitas Langsung Bukan Pihak Luar

Jafar Sembiring
KON: Bicara Kesejahteraan Driver, Libatkan Komunitas Langsung Bukan Pihak Luar. Foto: Istimewa

JAKARTA, iNewsMedan.id – Koalisi Ojol Nasional (KON), yang mewakili 295 komunitas mitra pengemudi ojek online (ojol) di seluruh Indonesia, secara tegas menyatakan tidak akan ikut dalam aksi demonstrasi, Selasa (20/5/2025). Keputusan ini diambil sebagai bentuk penolakan terhadap adanya dugaan politisasi ojol yang dinilai hanya dijadikan alat kepentingan elit politik dan bisnis.

Ketua Presidium KON, Andi Kristianto, mengungkapkan bahwa pihaknya mengamati adanya pihak-pihak luar yang mencoba mendompleng isu-isu driver ojol untuk kepentingan politik dan bisnis terselubung, tanpa memahami kondisi nyata di lapangan.

"Maka itu kami putuskan tidak ikut demo 20 Mei karena kami tidak ingin suara driver disalahgunakan oleh pihak-pihak yang mau menyelundupkan agenda di luar kepentingan ojol. Perjuangan kami murni untuk kesejahteraan ojol dan harus tetap fokus pada solusi konkret, bukan panggung politik," tegas Andi.

Andi juga membantah klaim mengenai jumlah driver ojol yang akan berpartisipasi dalam demo. "Yang bilang ada 500 ribu ojol demo itu bohong. Mayoritas ojol di seluruh Indonesia masih akan onbid, mereka lebih pilih kasih makan anak istrinya daripada ikutan demo yang isinya tunggangan politik begini," tambahnya.

Menurut Andi, jika berbicara mengenai kesejahteraan pengemudi ojol, maka pihak yang harus dilibatkan adalah komunitas ojol itu sendiri, bukan kelompok atau pihak-pihak yang tidak memiliki kaitan langsung dengan dunia pengemudi. 

"Kalau mau bahas nasib driver, bicara langsung dengan kami. Jangan membuat keputusan tanpa suara dari kami. Kelompok yang bukan dari komunitas ojol tidak mewakili kami," ujarnya.

Editor : Jafar Sembiring

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network