Pengurus Yayasan Lantik Kepala Sekolah SMA UISU, Ini Pesannya

Jafar
Pengurus Yayasan Lantik Kepala Sekolah SMA UISU, Ini Pesannya. Foto: Istimewa

MEDAN, iNewsMedan.id - Pengurus Yayasan UISU melantik Kepala Sekolah SMA Swasta UISU Medan yang baru, Nailan Fahriyah, S.Pd, Gr menggantikan Dwi Harwita Siregar, S.Pd, M.Si. Hal itu berlangsung di kantor Yayasan UISU, Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan, Kamis (24/10/2024).

"Alhamdulillah dan tahniah kepada Ibu Nailan Fahriyah telah dilantik menjadi Kepala Sekolah SMA UISU Medan periode 2022 - 2026, yang meneruskan periodesasi Kepsek sebelumnya," ujar Ketua Umum Yayasan UISU Ir Indra Gunawan, MP.

Ia menambahkan bahwa Yayasan UISU berharap SMA UISU dapat mempertahankan akreditasi unggul dan terus meningkatkan kualitas tata kelola akademik dan non akademik serta menciptakan iklim akademik yang kondusif.

"Kami akan terus mensupport apa yang menjadi kebutuhan SMA UISU untuk mengembangkan diri menjadi SMA Unggul yang Islami, melalui penyempurnaan kurikulum, sapras dan lainnya," jelasnya.

Pelantikan Kepsek disaksikan Pembina Yayasan diwakili Dr Syahwin, M.Si, Ketua dan Sekretaris Bidang Pengembangan Kampus (PK), Ketua Bidang Dana Usaha dan Humas (DUH), Ketua Bidang Akademilk dan Dakwah Islamiyah (ADI), bendahara serta guru-guru SMA UISU.

Editor : Odi Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network