Kapal KM Subur GT 43 Tenggelam di Perairan Pulau Situngkus Tapanuli Tengah, Seluruh ABK Selamat

Jonirman Tafonao
Kapal KM Subur GT 43 Tenggelam di Perairan Pulau Situngkus Tapanuli Tengah, Seluruh ABK Selamat. (Foto: Istimewa)

SIBOLGA, iNewsMedan.id - Sebanyak 12 ABK kapal KM Subur GT 43, yang tenggelam di perairan Pulau Situngkus, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, berhasil diselamatkan.

Kapal tenggelam ini diduga disebabkan kebocoran pada bagian dek, Selasa (27/8/2024) pukul 14.30 WIB. Petugas SAR gabungan yang menerima informasi langsung bergerak ke lokasi untuk menyelamatkan korban.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Nias Putu Arga Sujarwadi mengatakan, setelah mendapat laporan kejadian tersebut langsung menggerakkan personel Pos SAR Sibolga dan ABK KN SAR Nakula 230 untuk pencarian dan mengevakuasi korban.

"Kapal KN SAR Nakula 230 bersama tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi 12 ABK korban kapal tenggelam," ujar Putu Arga, Selasa (27/8/2024) malam.

Selanjutnya para kru kapal dibawa menggunakan kapal KN SAR Nakula 230 ke Dermaga PPN Sibolga dan langsung diserahkan kepada HNSI Kota Sibolga pukul 17.50 WIB.

"Dengan ditemukannya seluruh korban dan telah diserahkan kepada pihak HNSI Kota Sibolga, maka Operasi SAR dinyatakan selesai dan diusulkan untuk ditutup. Kepada seluruh unsur SAR gabungan yang terlibat dikembali kepada satuan masing-masing," ucapnya.

Beberapa unsur yang terlibat dalam pencarian yakni Lanal Sibolga, Baharkam Polri, Pol Air Polda Sumut, Pol Air Sibolga dan BPBD Kota Sibolga. 

Identitas 12 ABK KM Subur GT 43 yang Tenggelam di Tapanuli Tengah:  

1. Bangun Alfonsius Gulo
2. Anselmus Penius Gulo (Nakhoda) 
3. Depriaman Ndruru
4. Liberman Gea
5. Zeprianus Zebua
6. Dewanto Sihite
7. Frenki Sibarani (KKM)
8. Efandi Aritonang
9. Irfan Samosir
10. Janri Purba
11. Joko Ahmadi
12. Zeprianus Zebua

Editor : Odi Siregar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network