Selanjutnya, mengenai angka kemiskinan, tingkat pengangguran dan stunting untuk angka kemiskinan kalau kita merujuk kepada data pusat statistik, angka kemiskinan di Kabupaten Tapsel terus mengalami penurunan dari tahun 2019-2023, walaupun sebenarnya terjadi kenaikan angka kemiskinan di tahun 2021 sebesar 8,80 %, tapi kembali mengalami penurunan di tahun 2022 sebesar 8,07 % dan ditahun 2023 sebesar 7,01 %.
Sedangkan untuk angka pengangguran juga sama, terus mengalami penuruan di Kabupaten Tapsel sampai tahun 2023 sudah mencapai di angka 3,49 %. Dimana tahun sebelumnya 2019 (4,17 %), 2020 (4,42 %), 2021 (4,00 %), dan tahun 2022 (3,65 %). Begitu juga dengan stunting sampai tahun 2023 sudah mengalami penurunan.
Indikator perkembangan Kabupaten Tapsel. (Ist)
''Ini membuktikan bahwa kinerja Pemkab Tapsel maksimal dan bisa kita katakan berhasil dalam hal penanganan dan mengurangi angka kemiskinan dan tingkat pengangguran serta angka stunting,'' demikian Abdi.
Editor : Ismail
Artikel Terkait