Yasis mengaku sangat mendukung program-program kerakyatan yang diusung pasangan Ganjar-Mahfud. Dia berharap pasangan Capres-cawapres nomor urut 3 itu bisa terpilih, sehingga program seperti pasar murah ini dapat dilanjutkan.
"Mendukung sekali (program Ganjar Pranowo), dan kalau bisa kegiatan ini dapat dilaksanakan dilain-lain huta atau desa, semoga Pak Ganjar sukses akan menjadi presiden," kata Yasis dengan penuh semangat.
Kegiatan pasar murah juga dimeriahkan oleh pertunjukan seni Jaran Kepang dari Sanggar Singo Weling Ki Joyoboyo pimpinan Mas Budi Wijaya dari Kecamatan Tanah Jawa Kabupaten Simalungun.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait