Dirjen Aptika Kominfo, Samuel Abrijani Pangerapan, B.Sc, mengatakan dengan peningkatan pengguna internet di Indonesia, diperlukan peningkatan literasi digital agar masyarakat mampu memanfaatkan teknologi digital dengan produktif, bijak, dan tepat guna. Peningkatan literasi digital tersebut juga diperlukan untuk menurunkan tingkat resiko di dunia digital seperti hoax, cyberbullying, dan penipuan digital.
Untuk mengembangkan sumber daya manusia digital, Kominfo bersama dengan Gerakan Nasional Literasi Digital serta mitra dan jejaringnya, memberikan pelatihan digital untuk mengajarkan literasi digital kepada seluruh lapisan masyarakat Indonesia. Namun peningkatan literasi digital tersebut merupakan tugas yang besar, sehingga diperlukan dukungan dari segala pihak agar dapat meningkatkan literasi digital dan terciptanya talenta digital yang siap mewujudkan Indonesia Digital Asian.
Editor : Ismail