Menteri Agama Hadiri Zikir Akbar Nasional PPITTNI, Jadi Momentum Kebersihan Hati dan Akhlak Mulia
Lebih lanjut, Bobby Afif Nasution mengatakan, dari hati kami yang paling dalam, dengan niat yang paling tulus demi kenyamanan masyarakat, kami memohon doa agar segala upaya yang baik dari pemerintah dan doa dari para pengaman masyarakat di seluruh Indonesia dapat mengantarkan kita pada tercapainya cita-cita Indonesia Emas 2030.
"Kami berharap ke depan, pemerintah provinsi tetap berada di arah dan jalur yang benar, serta selalu mendapatkan doa dan dukungan. Kami ingin menjadi bagian dari solusi, bukan bagian dari permasalahan," kata Bobby.
Sementara itu Ketua Umum PPITRNI, Dempo Xler yang didampingi Ketua Panitia Acara Zikir Akbar Nasional, Bayu Ambara menyampaikan, kegiatan zikir akbar ini untuk kembali mengingatkan para pemimpin akan perjuangannya.
Pihaknya mengajak agar masyarakat terus mempertebal iman dan tidak sungkan mengingatkan pemimpinnya.
"Mengajak rakyat Sumut untuk mengikuti ajaran Rasulullah, tuhan yang masa esa, sehingga takut dosa, maka tegaklah hukum. Dengan tegaknya hukum insyaallah, Indonesia akan adil, makmur dan sejahtera," pungkas Dempo.
Editor : Jafar Sembiring