Sebelumnya diberitakan puluhan massa yang mengatasnamakan diri sebagai Aliansi Masyarakat Pembela Rakyat (Ampera) berunjuk rasa di kantor pemasaran Generali Indonesia di Kompleks Multatuli Indah, Jalan Multatuli, Kota Medan pada Kamis, 17 Maret 2022 kemarin.
Unjuk rasa itu dilakukan untuk membantu seorang nasabah asuransi Generali Indonesia, bernama Anik (40), yang tak kunjung dibayarkan klaim asuransinya oleh perusahaan yang menjadi bagian dari perusahaan asal Itali, Generali Group itu.
Anik yang merupakan warga Kabupaten Karo, Sumatera Utara, hendak mengklaim polis asuransi senilai Rp 3 miliar yang dia ikuti sejak 2018. Namun klaim yang sudah diajukan tak kunjung dicairkan.
Dalam aksi unjuk rasa itu, massa aksi disebut sempat berusaha menyegel kantor pemasaran tersebut dengan spanduk yang mereka bawa. Namun upaya itu mendapat perlawanan dari sejumlah petugas kantor pemasaran tersebut.
Editor : Ismail