get app
inews
Aa Read Next : JNE Menerima Penghargaan "Indonesia Best 50 CSR Awards 2024" dalam Kategori Layanan Kurir

Iftar Bareng Jurnalis, JNE Medan Paparkan Peran Vital Logistik dalam Membangun Ekosistem Bisnis 

Minggu, 24 Maret 2024 | 18:21 WIB
header img
Guna memperkuat silaturahmi yang selama ini terjalin, JNE Cabang Medan bersama JNE Silangit mengajak wartawan Iftar atau buka puas bersama Ramadhan 1445H di Restoran Garuda, Jalan Adam Malik Medan, Sabtu (24/3/2024). 

Begitupun sinerginya kepada pemerintah, juga sangat membutuhkan sekali logistik. Sebabnya, terang Fikri Al Haq, dengan adanya peran logistik, masyarakat tidak lagi harus mengantri mengambil dokumen atau seperti pengurusan pajak, obat-obatan dan lainnya, yang semuanya bisa dikirimkan melalui logistik. 

“Termasuk juga bansos (bantuan sosial) dan seperti pengurusan pemilu kemarin JNE baru menyelesaikannya Pemilu kita. Artinya, sangat luar biasa diperlukan. Semisal waktu Covid-19 kemarin, logistiklah satu dari 9 bidang usaha yang tidak boleh berhenti beroperasi, karena UMKM dan semua tidak boleh berkeluarga, namun logitiklah yang berperan,” ungkapnya dengan menyampaikan banyaknya uraian lain. 

Maka dari itu ia kembali menekankan bahwa logistik tidak boleh dipandang sebelah mata. Dan Fikri berharap pemangku kepentingan dapat memahami betul betapa pentingnya logistik. Fikri menjelaskan bahwa kemajuan suatu negara dengan tingkat Logistics Performances Index (LPI) juga terkait dengan masalah kualitas sumber daya manusianya (SDM). Dimana perusahaan-perusahaan luar mengembangkan logistik dari memanfaatkan SDM. 

“Faktanya bahwa hari ini tidak ada koprasi logistik di Sumatera Utara. Ini lah yang perlu kita sampaikan ke kampus-kampus yang ada seperti USU dan sebagainya untuk membuka program study Logistik. Karena untuk SDM nanti siapa yangbakan mengisi SDM di perusahaan-perusahaan, dan jika tidak ada akhirnya kita kalah dengan perusahan asing. Karena perusahaan asing bisa memperkenalkan SDM dari luar negeri,” bebernya. 

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut