get app
inews
Aa Text
Read Next : Didukung Ribuan Kader AMPI Sumut, Bobby Nasution Ajak Kolaborasi Atasi Narkoba

Polres Batu Bara Ringkus 20 Tersangka Narkoba, Imbau Masyarakat Turut Berperan Aktif

Senin, 18 September 2023 | 13:08 WIB
header img
Polres Batu Bara Ringkus 20 Tersangka Narkoba, Imbau Masyarakat Turut Berperan Aktif. (Foto: Istimewa)

“Ini adalah komitmen kami kepolisian dalam memberantas peredaran narkoba di Sumatera Utara khususnya di wilayah hukum Polres Batu Bara,” ungkap AKBP Joses DC Fernandes.

Perwira menengah Polri ini menyebut operasi pemberantasan narkoba ini berhasil dilakukan karena adanya peran aktif masyarakat yang melaporkan kepada petugas. 

Oleh sebab itu, dia berharap seluruh lapisan masyarakat mau berperan aktif dalam upaya pemberantasan narkoba di Kabupaten Batu Bara. Sebab, kata dia, pemberantasan narkoba tidak bisa dilakukan hanya oleh kepolisian melainkan harus dengan peran serta masyarakat.

Saat ini, lanjut AKBP Jose, pihaknya tengah melakukan melakukan penyelidikan untuk membongkar jaringan narkoba yang ada di wilayah tersebut.

“Kami imbau kepada masyarakat untuk tidak takut melaporkan kepada kami bila mengetahui adanya peredaran narkoba di lingkungannya. Kami ini tidak bisa bekerja sendiri dan narkoba ini adalah musuh kita bersama,” pungkasnya.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut