get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Medan Panen Penghargaan, Ungkap Sejumlah Kasus yang Jadi Sorotan Publik

Bobby Nasution Beri Penghargaan 8 Klinik dan 11 Bapak Asuh Stunting di Kota Medan

Selasa, 15 Agustus 2023 | 18:00 WIB
header img
Wali Kota Medan, Bobby Nasution bersama Ketua TP PKK Kota Medan Kahiyang Ayu menghadiri Perlombaan Memasak Menu Stunting. (Foto: Dok Pemko Medan)

Di kesempatan itu, Bobby Nasution mengungkapkan, berkat kolaborasi yang telah dilakukan, Pemko Medan telah berhasil menekan angka stunting di Kota Medan. Diungkapkannya, angka stunting di tahun 2021 sebanyak 550 anak.

“Alhamdulillah hingga tahun 2023 ini, kita berhasil menurunkan angka stunting menjadi 298 anak,” ungkapnya.

Bobby Nasution berharap agar angka stunting (298) yang ada ini dapat terus ditekan sehingga Kota Medan bebas dari  stunting. Dikatakannya, penanganan stunting harus terus masif dilakukan, termasuk dilakukan upaya pencegahan  sejak dini ketika sang ibu hamil dengan memberikan edukasi sehingga bayi yang dilahirkan nantinya terhindar dari stunting.

Selain memberi penghargaan kepada 8 Klinik dan Bapak Asuh Stunting, Bobby Nasution juga memberikan bantuan berupa sembako dan bibit daun kelor yang diyakini memiliki kandungan protein guna mencegah stunting kepada 11 keluarga yang anaknya terkena stunting tersebut. 

Tak hanya itu, Bobby Nasution bersama Ketua TP PKK Kota Medan juga turut menyaksikan penandatanganan kerjasama antara Kecamatan Medan Tuntungan dengan 8 Klinik dan 11 Bapak Asuh Stunting sebagai wujud kolaborasi guna percepatan penanganan stunting di wilayah tersebut.

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut