get app
inews
Aa Read Next : Kisah Pilu Anak Penyandang Disabilitas Temani Jasad Ibunya yang Sudah Meninggal Selama 4 Hari

Daftar 10 Pemain Sepak Bola yang Meninggal saat Pertandingan, Rata-rata Terkena Serangan Jantung

Sabtu, 03 Juni 2023 | 10:00 WIB
header img
Taufik Ramasyah. (Foto: Instagram/tornadofcpekanbaru)

Hasil autopsi menyebutkan, dia meninggal dunia karena masalah jantung (hypertrophic cardiomyopathy).

8. Taufik Ramasyah

Pada 18 Desember 2021 terjadi insiden yang mengenaskan bagi kiper klub Liga 3 Indonesia yakni Taufik Ramasyah. Insiden tersebut disebabkan karena adanya benturan keras di bagian kepalanya saat di lapangan.

Insiden ini terjadi saat timnya bermain kontra Wahana FC pada laga lanjutan babak enam besar di Liga 3 Zona Riau. Saat itu kepala Taufik adu tabrak dengan pemain lawan sehingga menyebabkan dia langsung tak sadarkan diri.

Dia sempat dibawa ke rumah sakit dan menjalani operasi demi kesembuhannya. Namun, hasilnya pun tidak terdapat kesadaran dan efek bagi Taufik.

Selang beberapa saat kemudian, dia dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit tepat pada 21 Desember 2021.

9. Daniel Jarque

Daniel Jarque pesepak bola yang bermain di klub Espanyol. Tragedi meninggal dunia Daniel saat dia tengah berada di kamar hotel dan seketika mengalami serangan jantung.

Daniel kabarnya sakit karena tidak bisa menahan kerasnya saat sesi latihan hingga akhirnya dia terkena serangan jantung dan nyawanya tak bisa tertolong.

10. Antonio Puerta

Urutan terakhir yakni Antonio Puerta yang memiliki nasib sama seperti Daniel Jarque. Saat itu Antonio mengalami serangan jantung saat memperkuat timnya Sevilla melawan Getafe pada 25 Agustus 2007.

Kala itu dia seakan mendadak tak sadarkan diri di menit ke-35. Lantas dia pun langsung segera ditangani pihak kesehatan. Sempat sadarkan diri dan mampu berjalan hingga akhirnya dia harus dilarikan ke rumah sakit.

Namun pada saat di rumah sakit, keadaannya tidak membaik bahkan sangat mengkhawatirkan. Selang tiga hari kemudian, Antonio pun dinyatakan meninggal dunia tepatnya pada 28 Agustus 2007.

Itu dia penjelasan singkat mengenai para pemain sepak bola yang meninggal saat pertandingan. 

Artikel ini telah terbit di halaman iNewsMaluku.id dengan judul 10 Pemain Sepak Bola yang Meninggal saat Pertandingan, Nomor 3 Selebrasi Gol Berakibat Fatal

Editor : Odi Siregar

Follow Berita iNews Medan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut