get app
inews
Aa Text
Read Next : Arsenal Masih Punya Peluang Jadi Juara Liga Inggris, Begini Kata Legenda The Gunners

Arsenal Menang 3-2 Lawan Manchester United, The Gunners Kokoh di Puncak Klasemen Liga Inggris

Senin, 23 Januari 2023 | 08:00 WIB
header img
Arsenal menang dramatis dengan skor 3-2 atas Manchester United pada pekan ke-21 Liga Inggris di Emirates Stadium. (Foto: REUTERS/David Klein)

LONDON, iNewsMedan.id - Arsenal meraih poin penuh kala menjamu Manchester United pada pekan ke-21 Liga Inggris di Emirates Stadium, Minggu (22/1/2023). The Gunners menang dramatis dengan skor 3-2.

Arsenal pun mengancam lebih dulu lewat tembakan Thomas Partey di menit ketiga. Namun tembakan pemain asal Ghana itu masih melebar.

Menit kesembilan, Arsenal kembali mengancam melalui sepakan Gabriel Martinelli. Tapi lagi-lagi belum tepat sasaran.

Arsenal terus menekan, namun justru mereka kecolongan lebih dulu. Man United unggul lewat tembakan jarak jauh Marcus Rashford di menit 17.

Arsenal terus menekan tapi kesulitan menciptakan peluang berbahaya. Menit 22, Gabriel Martinelli kembali melepaskan tembakan, namun masih melebar.

Upaya Arsenal terus menekan pertahanan Man United pun terbayar di menit 24. Granit Xhaka melihat pergerakan Eddie Nketiah yang tidak terkawal di kotak penalti.

Umpan Xhaka langsung disambar dengan tandukan Nketiah. Kedudukan pun berubah menjadi imbang 1-1.

Menit 28, Man United membalas lewat tembakan Scott McTominay. Namun masih mampu diantisipasi penjaga gawang Arsenal, Aaron Ramsdale.

Pertandingan cukup seimbang di sisa paruh pertama. Skor imbang 1-1 pun tidak berubah hingga turun minum.

Pertandingan terus berjalan seru. Arsenal kemudian berbalik unggul di menit 53 lewat tembakan kaki kiri jarak jauh Bukayo Saka.

Lima menit berselang, Man United berupaya menyamakan kedudukan lewat tembakan Marcus Rashford. Namun masih mampu diantisipasi Aaron Ramsdale.

Memasuki menit 59, Man United pun berhasil menyamakan kedudukan. Lewat kemelut yang tercipta dari situasi sepak pojok, Lisandro Martinez berhasil menanduk bola masuk ke gawang Arsenal, skor kembali imbang 2-2.

Bukayo Saka kembali menebar bahaya di lini belakang Man United pada menit 69. Sayang, tembakan pemain Timnas Inggris itu masih membentur tiang gawang.

Situasi bola mati kembali menghasilkan kemelut. Menit 84, Eddie Nketiah mendapat bola liar di kotak penalti Man United, namun David De Gea berhasil melakukan penyelamatan heroik.

Pertandingan berlangsung dramatis. Di menit 90, kontroversi sempat menyelimuti pertandingan panas tersebut.

Oleksandr Zinhenko melepaskan tembakan dan sempat disentuh Eddie Nketiah. Nketiah sempat dinilai berada di posisi offside, namun Video Assistant Referee (VAR) mengesahkan gol tersebut.

Skor 3-2 untuk Arsenal pun bertahan hingga laga usai. Arsenal kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 50 poin dari 19 laga, sedangkan Man United tertahan di peringkat empat dengan koleksi 39 poin dari 20 laga.

Susunan Pemain

Arsenal XI (4-3-3): Aaron Ramsdale; Gabriel, William Saliba, Oleksandr Zinchenko, Ben White, Thomas Partey, Granit Xhaka, Martin Odegaard, Eddie Nketiah, Gabriel Martinelli, Bukayo Saka

Pelatih: Mikel Arteta

Man United XI (4-2-3-1): David De Gea; Lisandro Martinez, Raphael Varane, Luke Shaw, Aaron Wan-Bissaka, Bruno Fernandes, Scott McTominay, Christian Eriksen, Marcus Rashford, Wout Weghorst, Antony

Pelatih: Erik ten Hag

Artikel ini telah terbit di halaman iNews.id dengan judul Hasil Arsenal Vs Man United: The Gunners Menang Dramatis, Eddie Nketiah Pahlawan

Editor : Odi Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut