MEDAN, iNewsMedan.id– Di tengah pesatnya perkembangan dunia digital, keberadaan komunitas blogger ternyata memiliki potensi besar untuk turut berperan dalam pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Hal inilah yang diangkat dalam kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) bertema “Peran Strategis Blogger Sumut dalam Mendukung SDGs” yang digagas oleh mahasiswa Magister Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Sumatera Utara, Iin Prasetyo.
Kegiatan yang berlangsung pada Ahad, 9 November 2025 di Jalan Teratai Nomor 26, Hamdan, Medan ini terasa inspiratif dan hangat. PkM tersebut dibimbing oleh Dr. Isnaini Harahap, M.Ag dan Dr. Muhammad Arfan Harahap, M.E.I, serta melibatkan Komunitas Blogger Sumatera Utara yang diketuai Ms. Desy Zulfiani.
Mengapa blogger? Karena di era digital saat ini, blogger bukan sekadar penulis di dunia maya, melainkan agen perubahan yang mampu membangkitkan kesadaran publik. Melalui tulisan yang inspiratif dan bernas, para blogger dapat menumbuhkan kepedulian sosial, memperluas literasi keuangan syariah, serta mendorong masyarakat memahami pentingnya sistem ekonomi yang beretika dan berkeadilan.
“Dengan menyebarluaskan edukasi tentang literasi dan inklusi keuangan syariah, blogger ikut membangun generasi yang sadar akan pentingnya keadilan ekonomi dan tanggung jawab sosial,” tutur Dr. Muhammad Arfan Harahap, M.E.I, saat membuka kegiatan PkM secara daring.
“Apalagi literasi keuangan syariah masih sangat membutuhkan penguatan, khususnya melalui langkah-langkah alternatif seperti PkM yang dimotori oleh Ananda kami, Iin Prasetyo. Dalam sinergi antara pena digital, visi SDGs, dan semangat Asta Cita, para blogger memiliki kekuatan untuk menulis sejarah baru — tentang Indonesia yang maju secara ekonomi sekaligus bermartabat dan berkeadilan," tambah Iin.
Editor : Ismail
Artikel Terkait
