MEDAN, iNewsMedan.id - Kelurahan Teladan Barat, Kecamatan Medan Kota, menunjukkan inovasinya dalam ajang lomba kelurahan terbaik tingkat Kota Medan tahun 2025 dengan menghadirkan 'Lorong Warna Warni' di lingkungan 12.
Lurah Teladan Barat, Juni Hardian, mengungkapkan bahwa inisiatif ini bertujuan untuk mengubah citra lingkungan yang sebelumnya kusam dan kumuh menjadi lebih bersih, sejuk, dan menarik.
"Sebelum kami buat Lorong Warna Warni ini, tempat ini kusam dan kumuh, dan kami berniat mengubah image itu serta membenahi lingkungan 12 ini menjadi bersih dan sejuk," ujar Juni Hardian, Jumat (25/4/2025).
Dari Kumuh Jadi Berwarna, Intip 'Lorong Warna Warni' Andalan Kelurahan Teladan Barat. Foto: Jafar/iNewsMedan.id
Lebih lanjut, Juni menjelaskan bahwa 'Lorong Warna Warni' tidak hanya sekadar mempercantik visual lingkungan. Nantinya, lingkungan ini akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang bermanfaat bagi warga, seperti kedai kejujuran, ternak lele, tanaman Toga (Tanaman Obat Keluarga), Babe Camp dan tanaman hidroponik.
Konsep kedai kejujuran menjadi salah satu daya tarik utama. Di tempat ini, warga dapat mengambil makanan dan minuman yang tersedia dan membayar sesuai dengan kesadaran masing-masing.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait