Website dan Media Sosial PSSI Bahrain Kena Serangan Siber, Balasan Netizen Indonesia?

Ramdani Bur, Chris
Website hingga media sosial Federas Sepakbola Bahrain terkena serangan siber. (Foto: Instagram/@fabahrain)

MEDAN, iNewsMedan.id - Akun instagram @bahrainfa membagikan unggahannya yang menyatakan bahwa website hingga media sosialnya terkena serangan siber.

“Meminta agar semua tindakan pencegahan diambil. Website, akun media sosial, dan sistem Federasi Sepakbola Bahrain sedang diserang siber,” tulis @bahrainfa pada Senin (14/10/2024) dini hari WIB.

Sekedar informasi bahwa serangan siber merupakan usaha untuk mengakses, merusak atau mengganggu sistem komputer atau data secara illegal.

Serangan tersebut dibuat melalui berbagai cara seperti menginfeksi komputer dengan berbagai virus hingga menyerang infrastruktur internet agar layanan online tidak tersedia.

Dalam beberapa hari terakhir, Bahrain memang sedang menjadi trending topik di Indonesia. Penyebabnya karena Timnas Bahrain diuntungkan wasit Ahmed Al Kaf saat menjamu Timnas Indonesia di matchday keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (10/10/2024) malam.

Editor : Chris

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network