MEDAN, iNewsMedan.id - Dalam Islam, dosa adalah tindakan atau pikiran yang melanggar hukum Allah (syariat Islam). Dosa dianggap sebagai suatu kesalahan yang dapat menyebabkan seseorang jauh dari Allah dan masuk neraka.
Ustaz Muhammad Abduh Tuasikal hafizahullah menjelaskan, untuk mencegah perbuatan dosa ada doa yang dapat diamalkan. Hafalkan Doa Ini Agar Allah Jaga Kita dari Dosa
اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنْ مُنْكَرَاتِ الأَخْلاَقِ ، وَالأَعْمَالِ ، وَالأَهْوَاءِ
ALLAHUMMA INNI A’UDZU BIKA MIN MUNKARAATIL AKHLAAQI WAL A’MAALI WAL AHWAA
“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari akhlak, amal, dan hawa nafsu yang jelek).”
(HR. Tirmizi no. 3591).
Faedah Hadis:
Pertama: Akhlak itu ada dua macam, yaitu akhlak yang terpuji dan akhlak yang tercela. Akhlak yang sesuai dengan petunjuk, itulah akhlak yang dicintai dan terpuji. Akhlak yang sesuai hawa nafsu adalah akhlak yang mungkar dan tercela.
Kedua: Akhlak yang mungkar itu dicela seperti ujub, sombong, meremehkan orang lain, berbangga diri, hasad, dan melampaui batas.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait