Tersalur Medan, Komunitas yang Upayakan Realisasi SDGs Melalui Penyaluran Donasi

Jafar
Tersalur Medan, Komunitas yang Upayakan Realisasi SDGs Melalui Penyaluran Donasi. (Foto: Istimewa)

Tidak hanya peduli terhadap manusia, Tersalur Medan juga menunjukkan kepeduliannya terhadap kucing. Komunitas ini pernah melakukan cat feeding, dengan memberikan donasi dan bermain bersama kucing-kucing di rumah penampungan kucing.

Salah satu keberhasilan terbaru Tersalur Medan adalah dalam memfasilitasi penyaluran donasi di SLB Al-Azhar Medan. Komunitas ini bekerjasama dengan We All Able untuk mengadakan kunjungan ke SLB Al-Azhar Medan, yang bertujuan meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap penyandang disabilitas. Kegiatan kunjungan tersebut diisi dengan berbagai kegiatan seru seperti lomba mewarnai, permainan, dan kuis berhadiah.

Meskipun sempat mengalami vakum karena kesibukan para anggota, saat ini Tersalur Medan kembali aktif dan tengah merencanakan berbagai proyek menarik dan bermanfaat di masa mendatang. Salah satunya adalah acara NGONTRAK (Ngobrol Interaktif) Eps. 2 yang akan membahas tentang cara memperoleh beasiswa ke luar negeri melalui live Instagram. 

Tersalur Medan terus mengajak masyarakat untuk bergabung dan berpartisipasi aktif dalam menyalurkan kemanusiaan. Mereka percaya bahwa dengan membentuk solidaritas yang kuat, perubahan positif di masyarakat dapat terwujud. Sebagai komunitas yang terus bergerak menuju tujuan SDGs, Tersalur Medan berkomitmen untuk terus menjalankan misi kemanusiaan mereka.

Editor : Jafar Sembiring

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network