Resmi Diluncurkan, Aplikasi Heart & Stroke Murni Teguh Mempercepat Penanganan Jantung dan Stroke

Ismail
Resmi Diluncurkan, Aplikasi Heart & Stroke Murni Teguh Mempercepat Penanganan Jantung dan Stroke

Aplikasi Heart & Stroke ini tersedia untuk diunduh melalui Play Store dan App Store, memungkinkan pengguna untuk melakukan konsultasi medis dan berbagi lokasi mereka dengan layanan ambulans. 

"Ketika masyarakat memberikan informasi, rumah sakit akan segera mengirimkan perawat dengan sepeda motor ke lokasi. Di sana, perawat akan melakukan pemeriksaan awal, memberikan penanganan pertama, dan berkonsultasi dengan tim dokter. Jika diperlukan, rumah sakit akan mengirimkan ambulance bersama dokter dan perawat untuk mengantar pasien ke HCU RS Murni Teguh," terang Dr. Mutiara. 

Selain peluncuran aplikasi ini, MTMH juga akan berkolaborasi dengan rumah sakit jejaring untuk memberikan layanan yang lebih cepat kepada masyarakat. 

Tim Acute Care MTMH juga telah dibentuk untuk bekerja sama dengan PSC 119 Dinas Kesehatan Kota Medan dalam memberikan perawatan gawat darurat terbaik. 

Tjhin Ten Chun, Presiden Komisaris PT Murni Sadar Tbk, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Medan atas dukungan yang diberikan dalam setiap kegiatan MTMH. "Kami berharap dapat terus melayani masyarakat, dan untuk itu, kami memerlukan dukungan pemerintah," ucapnya. 

Editor : Ismail

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network