Semua itu, katanya, tentunya membutuhkan kekompakan, persatuan, serta seluruh kekuatan komponen bangsa. "Saya berharap GAMKI dapat senantiasa tampil di depan untuk menjadi lokomotif pembangunan bangsa dalam berbagai bidang," paparnya.
Sementara itu, Wali Kota Medan Bobby Nasution menyampaikan, GAMKI hadir di Indonesia dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas keimanan generasi muda Kristen yang berkualitas dan berkarakter. Dikatakannya, terdapat tiga tugas panggilan GAMKI yang ada di Indonesia yakni bersekutu, bersaksi dan melayani.
"Ketiga tugas ini yang harus ditegakkan pengurus GAMKI pada saat ini dan kita dapat melihat bahwa tidak sedikit generasi muda, khususnya di Kota Medan dalam beberapa waktu lalu ke belakang masih terjebak dalam beberapa kondisi seperti penyalahgunaan narkoba," ungkap Bobby Nasution.
Oleh karenanya, Bobby Nasution berharap dengan dilaksanakannya pengukuhan kepengurusan DPP GAMKI di Kota Medan, dapat membantu Pemko Medan, termasuk para pemudanya agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba.
"Selama ini Pemko Medan berkolaborasi dengan TNI dan Polri terus berupaya mengatasinya. Kami pahami kehadiran GAMKI di Kota Medan untuk membentuk keimanan dan juga produktivitas yang tinggi dalam keagamaan anak muda. Karenanya, saya mengucapkan terima kasih kepada GAMKI yang sudah memilih Kota Medan untuk dilaksanakannya pengukuhan dan pelantikan," ujarnya.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait