Perayaan Dharma Santi BUMN 2023, Konsisten Implementasikan Core Value AKHLAK

Kharisma
Perayaan Dharma Santi BUMN 2023, Konsisten Implementasikan Core Value AKHLAK. (Foto: Kharisma/iNewsMedan)

Lewat tema 'Implementasi Tri Hita Karana melalui Dharma Agama dan Dharma Negara untuk mewujudkan percepatan Transformasi BUMN sebagai tulang punggung perekonomian Nasional', disamping itu untuk tema juga mengutip dari Bhagawad Gita Sloka 3.11, 'Karma Marga Yoga menekankan kerja sebagai bentuk pengabdian dan bhakti kepada Tuhan di dalam usaha mewujudkan kesejahteraan dan kebahagiaan lahir dan bhatin'.

Diakuinya, konsep Tri Hita Karana dalam Agama Hindu hakikatnya adalah bagaimana kita bisa menjaga keharmonisan hubungan antara manusia dengan Tuhan, manusia dengan alam sekitar dan manusia dengan sesama, yang saling terkait dan seimbang satu sama lain.

Selain itu, Karma Marga Yoga merupakan tuntunan dalam mendekatkan diri kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa, dengan menekankan kerja sebagai bentuk pengabdian dan bhakti dalam usaha mewujudkan kesejahteraan dan kebahagiaan lahir dan batin.

"Untuk konsep Tri Hita Karana dan Karma Marga Yoga ini sejalan dengan nilai AKHLAK yang menjadi core value BUMN. Dimana dalam melaksanakan pekerjaan sehari-hari, seluruh karyawan BUMN wajib menjaga tanggung jawab yang diberikan, menjaga keharmonisan dengan seluruh stakeholder dan menjadikan pekerjaan sebagai jalan untuk pengabdian/bhakti," pungkasnya.

Editor : Odi Siregar

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network