MEDAN, iNewsMedan.id - Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (PK IMM FKIP UMSU) menggelar Paket Dakwah Ramadhan di tiga lokasi di Kota Medan mulai 24 Maret-1 April 2023.
Menurut Ketua Umum IMM FKIP UMSU Immawan Gilang, paket Dakwah Ramadhan 2023 ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang dipusatkan di satu lokasi.
"Untuk tahun ini digelar di tiga lokasi dengan berbagai rangkaian kegiatan," katanya di Medan, Kamis (6/4/2023).
Dia menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak, khususnya Rektor UMSU Prof Dr Agussani, MAP yang telah membantu kelancaran kegiatan Paket Dakwah Ramadhan ini.
“Saya berharap kegiatan yang dilaksanakan memberikan dampak postif bagi kader-kader IMM FKIP UMSU sebagai wadah pembentuk kepribadian dalam menjalankan tri kompetensi kader itu sendiri," ujar Immawan Gilang.
Selanjutnya, jika tahun-tahun sebelumnya PDR dilaksanakan di pedesaan, tetapi untuk tahun ini dilaksanakan di Kota Medan. Hal ini mengingat situasi sosial masyarakat dan juga efektifitas kegiatan.
Sementara, Ketua Panitia Immawati Tria menyampaikan bahwa Kegiatan PDR yang dimulai dari PKR dengan jumlah peserta 150 siswa yang terdiri dari siswa SMP dan SMA dari Yayasan Bina Taruna Marelan.
Rangkaian acara ke dua PDR yaitu Paket Santunan Anak Yaitm (PSAY) dilaksanakan di Ranting Muhammadiyah Pasar Merah Kota Medan dengan membagikan jumlah santunan sebanyak 100 paket, yakni 5 kg Beras, 1kg gula pasir, 1kg minyak makan dan 1 bungkus bubuk teh.
Acara PDR ditutup di Cabang Muhammadiyah Medan Helvetia dengan kegiatan Senyum Ramdahan (SR) yaitu membagikan paket baju lebaran kepada 50 orang berdasarkan kategori yang membutuhkan.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait