2. Cairan amonia
Anda juga bisa memanfaatkan bau tajam dari amonia untuk menangkal kecoa. Tuangkan secangkir amonia ke dalam seember air dan bilaskan ke wastafel serta toilet untuk membersihkan pipa. Bau tajam dari amonia ampuh mengusir kecoa.
3. Kapur barus (kamper)
Bau kapur barus juga bisa menangkal berbagai jenis hama, tak terkecuali kecoa. Letakkan beberapa kapur barus di dalam lemari Anda untuk menghindarkan pakaian dan isinya dari kecoa. Namun, hindarkan kapur barus dari jangkauan anak-anak karena cukup berbahaya.
4. Minyak mint
Jika Anda ingin sesuatu yang lebih lembut, alami, dan tidak beracun, gunakan minyak mint untuk mengusir kecoa. Caranya adalah dengan menyemprotkan minyak mint langsung ke kecoa atau tempat biasa bersarangnya kecoa dan sudut dapur. Namun, cara kerja minyak mint tidak secepat yang lainnya.
5. Menggunakan minyak esensial
Minyak esensial tak hanya membuat ruangan anda harum, namun wangi-wangi tertentu bisa digunakan untuk mengusir kecoa. Seperti wewangian lavender atau peppermint.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait