Putra Langkat Wakili Indonesia di MTQ Tingkat Internasional 

Ismail
Putra Langkat Wakili Indonesia di MTQ Tingkat Internasional  (Foto: Youtube Info Sumut)

JAKARTA, iNewsMedan.id-  Salah seorang putra asal Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara bernama Zahran Auzan  mewakili Indonesia dalam ajang Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat internasional yang diselenggarakan di King Abdul Aziz Internasional Holy Qur'an Contest, Arab Saudi. Musabaqah yang diikuti lebih dari 50 negara ini merupakan gelaran ke-42.

Dikutip dari laman Kemenang.go.id pada Kamis (22/9), ada dua orang putra Indonesia yang diutus untuk mengikuti ajang internasional ini. Keduanya yakni  Imaduddin Rajaby asal Jawa Timur dan Zahran Auzan asal Sumatera Utara.

Kasubdit Lembaga Pengembangan Tilawah dan Musabaqah Al-Qur'an dan Al-Hadits Direktorat Penerangan Agama Islam Kemenag, Rijal Ahmad Rangkuty mengatakan  dua hafiz tersebut merupakan juara pada Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadis (STQH) Nasional ke-26 Tahun 2021 di Sofifi, Maluku Utara.

"Pada STQH Nasional ke-26, Imaduddin Rajaby asal Jawa Timur juara 1 cabang hafalan Al-Qur'an 20 juz, dan Zahran Auzan asal Sumatera Utara juara 1 cabang hafalan Al-Qur'an 30 juz,"ucapnya.

Rijal menambahkan, pada Musabaqah Hafalan Al-Qur'an Internasional King Abdul Aziz ke-42, Imaduddin mengikuti cabang hafalan Al-Qur'an 15 juz dan Zahran Auzan mengikuti cabang hafalan Al-Qur'an 30 juz. 

Selain hafalan, musabaqah internasional yang dilaksanakan pada 10-21 September 2021 ini juga mempertandingkan cabang tilawah dan tafsir Al-Qur'an.

Dikutip dari berbagai sumber, Uzan saat ini duduk di kelas satu Tsanawiyah atau Sekolah Menengah Pertama di Kecamatan Pura, Kabupaten Langkat.

Editor : Ismail

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network