Sementara itu, selain Brigjen TNI Nuri Andrianis Djatmika, Panglima TNI juga memutasi Laksda TNI Heru Kusmanto sebagai Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) RI. Heru Kusmanto sebelumnya menjabat Asisten Perencanaan Umum (Asrenum) Panglima TNI.
Mutasi ini tertuang dalam Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/818/VII/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia. Surat Keputusan itu ditetapkan Panglima TNI pada 29 Agustus 2022.
"Heru Kusmanto akan menggantikan posisi Laksdya TNI Abdul Rasyid Kacong yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI Angkatan Laut (AL) dalam rangka pensiun," bunyi keterangan tertulis dikutip Jumat (2/9/2022).
Dengan jabatan baru ini, maka Heru Kusmanto akan mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Laksamana Madya (Laksdya) TNI. Sementara jabatan yang ditinggalkan akan diisi oleh Laksma TNI Hery Puranto yang sebelumnya menjabat sebagai Irlog Itjen TNI.
Dalam mutasi kali ini Panglima TNI merotasi 109 perwira tinggi. Mereka berasal dari tiga matra TNI.
Editor : Jafar Sembiring
Artikel Terkait