Panca berharap, panitia kurban dapat menyalurkan daging kurban kepada yang berhak menerimanya sehingga tepat sasaran dalam berbagi keberkahan
"Semoga hewan kurban yang disembelih hari ini dapat menjadi rezeki bagi kita semua. Selamat merayakan Idul Adha 1443 H, semoga iman kita semakin dikuatkan dan pelaksanaan tugas semakin lancar kedepannya," ucapnya.
Selain itu, Panca menyebut, pelaksanaan Idul Adha tahun ini berbeda dengan tahun lalu akibat pandemi Covid-19 yang tinggi. Namun, sambung Panca, Idul Adha tahun ini dapat dilaksanakan dengan kondisi Covid-19 yang sudah menurun drastis.
"Sampai dengan hari ini, kondisi situasi kamtibmas di Polda Sumut Kondusif, termasuk dalam pelaksanaan malam takbiran tadi malam berjalan dengan lancar," pungkasnya.
Editor : Odi Siregar
Artikel Terkait