get app
inews
Aa Read Next : Simak, Ini Etika Bebas Berpendapat di Ruang Digital

Desa Digital Upaya Pembangunan Pedesaan Menuju Indonesia 4.0

Sabtu, 14 Mei 2022 | 12:28 WIB
header img

JAKARTA, iNews.id- Dirjen Pembangunan Daerah Tertinggal Kementerian Desa PDTT, Drs. Samsul Widodo, MA., mengatakan bahwa ada sekitar 70% pengguna internet di Indonesia. Jumlah yang bisa dibilang besar tersebut tentu akan membantu keberlangsungan program Smart Village dari pemerintah. 

Dia juga memaparkan pemerintah saat ini memiliki program yang bertajuk “Desa digital untuk 1000 desa” yang menggunakan dana APBD.

"Program ini diharapkan mampu menghilangkan atau meminimalisir adanya kesenjangan antara desa dan kota maupun antar desa itu sendiri," bebernya dalam Webinar Ngobrol Bareng Legislator, Jum'at (13/5).

Pakar Ekonomi dan Sumberdaya Lingkungan dari IPB, Dr. A. Faroby Falatehan,SP,ME., mengatakan teknologi sangat membantu masyarakat dalam berbelanja kebutuhan sehari-hari, salah satunya adalah kemudahan dalam melakukan transaksi. 

"Sistem teknologi ini dapat mempermudah dalam aspek administrasi seperti pembuatan KTP, SIM, dan lain-lain," ucapnya.

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut