get app
inews
Aa Text
Read Next : FORMESTU Nyatakan Dukungan ke Rico Waas di Pilkada Medan

RSU Haji Medan Serahkan Hasil Pemeriksaan Kesehatan 8 Calon Kepala Daerah di Sumut 

Rabu, 04 September 2024 | 16:26 WIB
header img
Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan menyerahkan hasil pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon kepala daerah kepada delapan Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten/kota di Sumut pada Rabu (4/9/2024). 

MEDAN, iNewsMedan.id- Rumah Sakit Umum (RSU) Haji Medan menyerahkan hasil pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon kepala daerah kepada delapan Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten/kota di Sumut pada Rabu (4/9/2024). 

Direktur RSU Haji Medan, dr. Rehulina Ginting, M.Kes, menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran proses pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan dari 30 Agustus hingga 2 September 2024. 

Pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan calon kepala daerah memenuhi syarat kesehatan jasmani dan rohani serta bebas dari penyalahgunaan narkotika, sesuai dengan Peraturan KPU Nomor 8 Tahun 2024. 

Rehulina menekankan pentingnya memiliki pemimpin yang sehat secara fisik dan mental. 

"Melalui pemeriksaan kesehatan ini, diharapkan calon pemimpin di kabupaten/kota memiliki kesehatan prima untuk memberikan pelayanan dan pengabdian yang optimal kepada masyarakat," ungkapnya. 

Pemeriksaan kesehatan ini merupakan persyaratan wajib bagi calon Gubernur, bupati, dan wali kota beserta wakilnya, sesuai dengan Pasal 14 Ayat 2 Huruf E Peraturan KPU. RSU Haji Medan bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumut untuk memastikan calon bebas dari penyalahgunaan narkotika. 

Editor : Ismail

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut