get app
inews
Aa Read Next : BTN Mulai Implementasikan Transformasi Human Capital Berbasis Cloud

Ubah Logo Baru, BTN Makin Percaya Diri

Senin, 04 Maret 2024 | 20:55 WIB
header img
Ubah Logo Baru, BTN Makin Percaya Diri

Logo baru BTN memiliki font atau bentuk tulisan yang menyimbolkan optimisme, dengan rancangan konstruksi yang berani dan dinamis untuk menggambarkan Bank BTN yang modern dan relevan dengan perkembangan zaman. Nixon menjelaskan, perseroan menggunakan huruf kecil pada logo Bank BTN melambangkan bank yang mudah didekati dan memahami kebutuhan nasabah, berpartisipasi aktif dalam perjalanan nasabah, dan membantu mencapai tujuan hidup. Perseroan berharap dapat menjadi rumah, tempat dimulainya perjalanan hidup.

Garis merah di atas tulisan “btn” menyimbolkan visi Bank yang progresif dan terus melangkah maju. Bank BTN ingin memantapkan posisinya sebagai lembaga keuangan visioner yang konsisten berkembang secara progresif. “Dengan terus menciptakan inovasi dan solusi melalui ekosistem perumahan, BTN memposisikan dirinya sebagai bank beyond mortgage atau bank yang melayani lebih dari KPR,” kata Nixon.

Sedangkan warna logo, yaitu Dynamic Blue dan Stablitas Merah mewakili bank yang inovatif dan dinamis dalam upayanya mengembangkan dan menciptakan produk keuangan, yang bertujuan untuk membangun ekosistem keuangan yang inovatif, modern, dan andal. Secara filosofis, warna Dynamic Blue merupakan warna yang lebih hidup dan segar dibandingkan warna biru lainnya. Warna ini menggambarkan sifat percaya diri dalam menarik masyarakat yang lebih luas di luar batas negara. Sedangkan warna Stabilitas Merah melambangkan stabilitas, mencerminkan kekuatan dan ketahanan institusi yang dibangun melalui pengalam berharga selama bertahun-tahun.

Nixon menegaskan, perubahan logo BTN ini efektif dilakukan pada 3 Maret 2024, dengan beberapa catatan: Pertama, tidak ada perubahan pada nama perseroan (PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk); Kedua, perubahan merek dan logo tidak memengaruhi kerja sama yang sedang berlangsung dan perjanjian yang telah disepakati, baik antara perseroan dengan nasabah maupun antara perseroan dengan pihak ketiga lainnya; Ketiga, informasi lebih lengkap akan disampaikan melalui website BTN atau nasabah dapat menghubungi BTN Call.

 

BTN Anniversary Festival 2024


Sebagai bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74, Bank BTN mengadakan peluncuran rebranding logo tersebut dalam acara bertajuk BTN Anniversary Festival 2024 pada Minggu, 3 Maret 2024 di Indonesia Arena, Kompleks Olahraga Gelora Bung Karno, Jakarta. Acara tersebut dihadiri oleh segenap manajemen dan karyawan Bank BTN serta para keluarga mereka. Sederet penyanyi dan band ternama turut memeriahkan acara tersebut. 

Selain peluncuran logo baru, perseroan menggelar sejumlah rangkaian acara perayaan HUT ke-74 Bank BTN, termasuk BTN Run (5K, 10K, dan Aquathlon) dan Fun Run 3K, Basket 3 on 3, BTN Culinary, dan BTN Soundphoria. 

Editor : Ismail

Follow Berita iNews Medan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut