Adinda menilai menjadi Anggota Paskibraka itu seru, untuk itu bagi generasi muda kota Medan ayo bergabung dengan latihan dan mempersiapkan fisik dan mentalnya.
"Selama latihan paskibraka saya menjadi disiplin, mental dan kerjasama tim juga dilatih. Oleh karena itu saya berkeinginan semua generasi muda dapat merasakannya, karena Paskibraka itu seru, jadi generasi muda harus ikut. Latih fisik dan Gerakan baris berbarisnya," sebut Adinda siswi kelas XI SMA Islam Namira.
Sementara itu pelatih dari Kodim 0201/ Medan Sertu Joi Ginting mengungkapkan latihan anggota Paskibraka Kota Medan ini merupakan latihan awal. Disini fisik dan mental mereka dibentuk dalam beberapa hari kedepannya.
"Di latihan ini kami menyatukan mereka menjadi tim yang solid, bukan menjadi diri sendiri. Dari seluruh anggota Paskibraka ada beberapa yang masih perlu kami bimbing agar menghilangkan sifat-sifat yang buruk sehingga menjadi tim Paskibraka yang prima," jelasnya.
Editor : Odi Siregar