get app
inews
Aa Read Next : Dorong Sinergitas Pelaku Usaha dan Pemerintah, Forum CSR Indonesia Helat Padmamitra Award 2022

27 Ribu PSM Siap Menangani Permasalahan Sosial di Sumut

Rabu, 02 Agustus 2023 | 13:26 WIB
header img
Ketua Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) Sumatera Utara, H. Muchrid 'Coki' Nasution. (Foto: Istimewa)

MEDAN, iNewsMedan.id - Masalah sosial yang semakin memburuk di Sumatera Utara menjadi topik perbincangan yang hangat. Hal tersebut disebabkan pilar-pilar sosial yang tidak bersinergi dengan baik dalam memecahkan permasalahan yang terjadi. 

"Pekerja Sosial Masyarakat bisa menjadi ujung tombak untuk menggerakkan kepedulian di masyarakat," kata ketua Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) Sumatera Utara, H. Muchrid 'Coki' Nasution, Rabu (2/8/2023).

Berdasarkan data yang dihimpun, jumlah Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) di Sumatera Utara mencapai 27 ribuan yang tersebar di seluruh kabupaten/kota. 

"Sayangnya, kekuatan seperti PSM ini kurang mendapat perhatian serius dari pemerintah sehingga pengaruhnya dalam membantu penanganan masalah sosial masih terbatas," ungkap Coki.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, IPSM Sumatera Utara akan dilantik dan segera mengaktifkan seluruh Pekerja Sosial Masyarakat di seluruh kabupaten/kota di Sumatera Utara. 

Editor : Jafar Sembiring

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut